Informasi dan Tutorial Android

15 Aplikasi Pelacak HP yang Hilang Terbaik di Android

0 133

Aplikasi Pelacak HP yang Hilang Terbaik – Salah satu masalah yang sering muncul bagi pengguna ponsel pintar adalah luma meletakan smartphone mereka di mana. Hal tersebut semakin menyebalkan di kala sedang sangat membutuhkan smartphone. Melihat permasalahan ini, banyak developer yang menciptakan aplikasi untuk melacak HP hilang yang bisa membantu untuk menemukan HP yang hilang.

Selain lupa meletakannya, permasaahan HP hilang juga bisa timbul karena kecerobohan kita meletakan smartphone sembarangan dan akhirnya di curi oleh orang. Pada artikel kali ini Gentooz akan memberikan daftar Aplikasi Pelacak HP yang Hilang Terbaik di Android yang bisa membantu kamu menemukan kembali smartphone yang hilang di curu atau lupa meletakannya.

Aplikasi Pelacak HP yang Hilang Terbaik di Android

Setiap orang sudah pasti tidak ingin mengalami kehilangan pada perangkap smartphone mereka. Oleh sebab itu, hadirlah layanan ataupun yang bisa membantu untuk melacak HP yang hilang. Berikut ini beberapa aplikasi pelacak HP yang hilang yang bisa kamu coba gunakan.

1.Family Locator

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Temukan lokasi HP android yang di curi dengan menggunakan aplikasi pelacak HP android bernama Family Locator. Aplikasi ini akan membantu kamu menemukan kembali ponsel pintar yang di curi dengan memanfaatkan GPS. Sesuai dengan namanya keluarga juga dapat membantu mencari lokasi HP yang hilang dengan cara memasang Family Locator di smartphone masing-masing.

Jadi, dengan mudahnya kamu bisa menemukan dan menggunakan kembali smartphone kamu. Aplikasi Family Locator memang di rancang sedemikian rupa agar dapat di gunakan dengan mudah oleh para penggunanya dalam menemukan kembali HP mereka yang hilang.

2.Find My Device

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Mencari smartphone kesayangan yang hilang kini sudah sangat mudah. Kamu dapat mencarinya dengan menggunakan salah satu aplikasi pencari HP hilang terbaik ini. Find My Device memiliki tiga fitur utama yang bisa membantu kamu untuk menemukan lokasi HP yang hilang.

Fitur pertama adalah Locate Your Phone, fitur ini akan memberikan lokasi keberadaan HP kamu yang hilang, jadi kamu bisa langsung menuju lokasi yang telah di berikan oleh Find Mu Device. Fitur kedua bernama Play a Sound, artinya Find My Device akan memberikn kode suara ketika kamu sudah dekat dengan lokasi HP kamu yang hilang.

Fitur terakhir alias ketiga ini lebih sebagai fitur keamanan terhadap smartphone kamu. Dengan fitur erase and lock, pengguna Find My Device dapat mengamankan semua data-data penting serta dapat menghapus semua percakapan di dalam smartphone. Prktis, mudah dan aman itulah yang akan kamu rasakan jika menggunakan aplikasi untuk melacak HP yang hilang ini.

3.Find My Phone

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Memiliki nama yang hampir sama dengan aplikasi melacak HP yang hilang sebelumnya. Find My Phone juga memiliki fungsi yang sama yaitu sebagai aplikasi pelacah HP android yang hilang, entau itu di curi atau karena lupa meletakannya. Aplikasi Find My Phone akan memberikan lokasi HP yang hilang secara Real-Time.

Bukan hanya sekedar memberikan informasi lokasi keberadaan HP saja, bahkan Find My Phone juga akan memberikan history kemana saja HP kamu di bawa pergi. Jadi selain kamu mendapatkan informasi mengenai lokasi terkhir HP, kamu juga dapat melihat HP tersebut telah di bawa ke mana saja.

4.Friend Locator

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Kali ini ada aplikasi pelacak HP android hilang yang hanya membutuhkan registrasi nomor ponsel saja untuk melakukan pelacakan. Friend Locator akan melakukan pelacakan terhadap HP hilang yang nomornya telah teregistrsi dalam aplikasi. Selain itu, aplikasi ini juga mengandalkan GPS untuk mempermudah pelacakan.

Para pengguna Friend Locator juga akan selalu mendapatkan lokasi terbaru dari HP android yang hilang. Fitur history juga tidak lupa di tambahkan sebagai penunjang pencarian HP. Jadi kamu akan mengetahui smartphone android kamu di bawa kemana saja oleh si pencuri.

5.Mobile Number Locator

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Sama seperti aplikasi sebelumnya, Mobile Number Locator juga merupakan salah satu aplikasi pelacak HP android yang hilang dengan mengandalkan nomor ponsel penggunanya. Mobile Number Locator mencari keberadaan smartphone penggunanya dengan memanfaatkan kode STD dan kode ISD.

Hebatnya lagi, kamu tidak membutuhkan koneksi internet yang artinya kamu bisa menggunakan aplikasi ini secara offline. Temukan lokasi HP android yang hilanh dengan mudah dan dapatkan kembali HP android kamu.

Baca Juga: 22 Aplikasi Penghemat Baterai Terbaik di Android

6.Wheres My Droid

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Rekomendasi aplikasi pelacak HP android yang hilang selanjutnya adalah Wheres My Droid. Aplikasi yang sangat berguna dalam mencari lokasi HP yang hilang ini mengandalkan fitur GPS untuk melakukan pelacakan. Kamu hanya perlu melakukan registrasi HP android pada Wheres My Droid dan secara otomatis aplikasi akan melakukan pelacakan terhadap HP yang telah di registrasi tadi.

Fitur GPS Flare akan memberikan notifikasi ketika HP yang hilang mendekati lowbat. Bukan hanya itu saja, bahkan aplikasi Wheres My Droid juga akan memberikan pemberitahuan jika SIM Card pada smartphone telah di ganti oleh si pencuri. Selain sebagai tracking, aplikasi Wheres My Droid juga memberikan fitur lock yang dapat mengunci semua aplikasi pada HP yang hilang.

7.Cerberus anti theft

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Temukan kembali smartphone android kamu yang hilang dengan menggunakan aplikasi Cerberus anti theft. Salah satu aplikasi pelacak HP android yang hilang ini melakukan tracking dan mencari tau siapa yang telah mencuri smartphone android kamu.

Dalam aplikasi Cerberus anti theft ini juga terdapat beberapa fitur pendukung seperti alarm. Alarm ini akan berbunyi cukup nyaring, meskipun smartphone dalam kondisi silent atau hening. Kamu juga dapat melakukan pelacakan melalui SMS. Saat smartphone android kamu di curi, maka secara otomatis Cerberus anti theft akan mengunci semua aplikasi serta melindungi data-data penting di dalamnya. Cukup aman dan mudah di gunakan.

Baca Juga: Aplikasi Keamanan Terbaik untuk Melindungi Android Kamu

8.Lost Android

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Jangan panik saat kamu kehilangan smartpone android. Kamu bisa menemukan dan mendapatkannya kembali dengan menggunakan aplikasi bernama Lost Android. Aplikasi pelacak HP android hilang yang satu ini akan memberikan informasi lokasi secara real-time melalui SMS.

Aplikasi ini juga telah di lengkappi dengan fitur alarm. Berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Lost Android memberikan alarm berupa flash pada bagian layar smartphone. Selain itu, aplikasi Lost Android juga akan secara otomatis mengunci dan mengamankan semua aplikasi pada HP yang hilang. Bukan hanya itu saja, aplikasi Lost Android juga akan langsung memotret wajah dari sang pencuri.

9.Prey

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Identifikasi sang pencuri smartphone android kamu dengan screenshoot, itulah fitur unggulan yang di tawarkan oleh salah satu aplikasi pelacak HP hilang terbaik bernama Prey. Bukan hanya mengambil screenshoot, Prey juga akan melakukan pelacakan sesuai dengan lokasi yang ada.

Prey akan memberikan koordinat lokasi secara lengkap untuk HP yang hilang. Bukan hanya itu saja, alarm juga akan berbunyi dengan nyaring meskipun smartphone dalam kondisi hening.

10.Find my phone (Android Wear)

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Rekomendasi aplikasi pelacak HP android yang hilang kali ini hadir dengan nama Find my phone (Android Wear). Aplikasi ini akan membunyikan alarm yang nyaring ketika seseorang mengambil smartphone kamu. Alarm hanya dapat di nonaktifkan dengan fingerprint atau touch pattern dari pemilih smartphone saja.

Find my phone (Android wear) juga akan membantu melacak HP yang hilang. Jadi smartphone android kamu akan benar-benar terlindungi dengan aplikasi ini.

11.Find My Phone

Aplikasi untuk Melacak HP yang Hilang

Takut HP android kamu hilang? Jangan khawatir kamu bisa coba gunakan aplikasi Find My Phone yang dibuat oleh FindLostCellPhone ini. Kamu perlu mengaktifkan aplikasi ini di HP dengan menggunakan akun Gmail yang aktif. Dengan aktifnya aplikasi ini di HP kamu maka secara otomatis aplikasi ini akan mengatur jika terjadi pencurian HP.

Misalnya saja kamu kehilangan HP, maka secara otomatis aplikasi ini akan membantu mengirimkan lokasi HP terkini lengkap dengan IMEI Hp dan kapasitas baterai HP yang tersisa. Selain itu, secara otomatis aplikasi ini juga akan mengirimkan lokasi HP kamu ke kontak-kontak yang tersedia

Bahkan aplikasi ini juga memiliki fitur alarm jika HP kamu dicuri. Dengan fitur yang lengkap aplikasi untuk melacak HP yang hilang ini memang layak untuk kamu pasang di smartphone android untuk mencegah tindakan pencurian.

12.Find iPhone, Android Devices, xfi Locator Lite

Aplikasi Pelacak HP yang Hilang

Rekomendasi aplikasi pelacak nomor HP yang hilang berikutnya ialah Find iPhone, Android Devices, xfi Locator Lite. Ini adalah sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk melacak keberadaan HP kamu yang hilang. Dengan aplikasi ini secara otomatis alarm akan berbunyi nyaring jika HP kamu dicuri oleh orang. Keunggulan lainnya adalah aplikasi ini mampu memberikan lokasi secara real-time.

Berbeda dengan lainnya, kamu bisa mendaftar ke aplikasi ini dengan lebih dari satu akun. Selain tersedia untuk android, Find iPhone, Android Devices, xfi Locator Lite juga tersedia untuk iPhone yang bisa diunduh secara gratis di App Store.

13.Anti Theft Mobile Tracker

Aplikasi Melacak HP yang Hilang

Aplikasi untuk melacak HP hilang lainnya yang kami rekomendasikan untuk kamu gunakan adalah Anti Theft Mobile Tracker. Aplikasi ini mengklaim jika kamu tak membutuhkan koneksi internet untuk mengetahui lokasi HP yang hilang. Tak hanya itu saja, kamu juga dapat mengontrol HP yang hilang dari jarak jaug untuk mengunci aplikasi atau menghapus data-data penting di dalam HP.

Kamu juga tidak perlu khawatir soal keamanan HP, karena aplikasi ini mengklaim mereka tidak mencuri data-data milik penggunanya. Dengan rating 3.9 dan respon yang cukup baik dari para penggunanya, membuat Anti Theft Mobile Tracker ini jadi aplikasi yang patut untuk kamu coba.

14.AVG AntiVirus & Security

Aplikasi Pelacak HP Hilang

Selain berfungsi untuk melindungi HP kamu dari serangan virus yang berbahaya, AVG AntiVirus & Security juga bisa digunakan untuk melacak HP dengan Google Maps Selain itu aplikasi ini juga bisa mengunci HP untuk melindungi semua data yang ada di dalamnya dengan hanya mengirimkan perintah melalui SMS saja. Hebatnya lagi, meski kartu SIM telah diganti kamu tetap bisa mengunci HP yang hilang dari jarak jauh.

Sementara itu jika smartphone kamu hilang atau tertinggal di suatu tempat maka kamu bisa menuliskan sebuah pesan di lock screen untuk memberikan informasi kepada orang yang menemukan HP kamu. Satu lagi keunggulan dari aplikasi ini adalah kamu bisa menyalakan alarm, meski smartphone tersebut berada dalam mode silent.

15.Mobile Number Location – Phone Call Locator

Aplikasi Pelacak Nomor HP yang Hilang

Tak mau kalah dengan developer lain, Onex Softech juga mengeluarkan sebuah aplikasi pelacak nomor HP hilang yang diberi nama Mobile Number Location – Phone Call Locator. Dengan aplikasi ini kamu dapat melacak HP yang hilang menggunakan nomor HP.

Namun sebelumnya terlebih dahulu kamu harus mengintegrasikan nomor HP. Keunggulan dari Mobile Number Location – Phone Call Locator ini adalah kamu tak membutuhkan koneksi internet untuk melacak nomor HP. Mudah dan simpel juga menjadi hal yang akan kamu dapatkan jika menggunakan aplikasi ini.

Nah, itu tadi adalah beberapa rekomendasi aplikasi pelacak HP yang hilang. Meskipun smartphone kamu hilang di curi, kamu jangan langsung panik. Kamu bisa coba beberapa aplikasi di atas untuk menemukan kembali smartphone yang hilang.

Leave A Reply

Your email address will not be published.